Mau Jadi Youtuber Sukses? Inilah 5 Alat yang Wajib Kamu Punya

Author: Label: , , ,

Inilah 5 Alat Wajib untuk Jadi Youtuber - Perkembangan jaman mengubah segalanya menjadi mudah, apalagi jika kamu ingin tenar seperti sekarang, cukup menjadi Youtuber kamu bisa mengejar ketenaran dengan mudah. Tak seperti dulu yang harus masuk majalah atau masuk TV untuk menjadi terkenal.

Generasi millenial saat ini menjadi Youtuber merupakan profesi yang dianggap sebagai influencer dengan catatan punya subscriber banyak. Youtube memang sudah menjadi tempat yang menjanjikan untuk mendapatkan pundi-pundi uang. Apalagi bagi mereka yang punya hobi khusus dan punya kreativitas tinggi.

alat wajib untuk youtuber

Bagi yang suka banget bermain games, kamu bisa membuat channel Youtube dengan membahas seputar dunia gaming serta menunjukkan skill bermain agar kontenmu dapat terus dinikmati. Sementara yang hobi traveling bisa membuat channel travel vlog yang menampilkan keseruan saat jalan-jalan diberbagai tempat. 

Youtube juga merupakan sarana yang populer untuk menampilkan bakat hebat kamu ke semua orang di Indonesia bahkan dunia. Misalnya jika kamu punya bakat menyanyi, kamu punya peluang agar lebih dikenal lagi sebagai penyanyi yang hebat.

Tapi sebelum kamu mencoba menjadi seorang Youtuber, pastikan kamu sudah menyiapkan minimal 5 peralatan penting dibawah ini.

1. Kamera

Kamera sendiri memang harus wajib kamu miliki, karena tanpa kamera bagaimana kamu membuat konten untuk diupload di Youtube. Jenisnya pun untuk setiap Youtubers tentu berbeda-beda, semua tergantung dari konten apa yang mau ditampilkan pada channelnya.

Untuk membuat video pertamamu di Youtube tak harus punya kamera dengan harga yang mahal. Jika memang kamu belum punya budget yang bagus, bisa gunakan kamera smartphone kamu saja untuk memulai merekam. Tapi sekali lagi untuk mendapatkan video yang berkualitas dan menarik, kamu harus menggunakan kamera dengan resolusi tinggi.

kamera youtuber di rajait

Kamera untuk vlog yang enak digunakan karena simpel dan kecil adalah kamera dari DJI dengan tipe DJI Osmo Pocket. Kamera 4K terkecil di dunia dengan gimbal mekanis 3 sumbu ini punya panjang yang hanya 12 cm dan beratnya hanya 116 gram lebih ringan dari smarpthone. Kamera ini cocok sekali untuk kamu para YouTouber pemula yang ingin membuat konten berkualitas.

Kamera DJI Osmo Pocket dengan kualitas terbaik harga murah ini bisa kamu dapatkan di toko online rajait.id yang memang menjadi tempat nyaman berbelanja produk-produk IT jaman now. Dengan promo yang selalu dihadirkan, rajait adalah pilihan terbaik kamu untuk belanja lebih hemat.

2. Microphone

microphone untuk youtuber

Microphone merupakan peralatan YouTuber yang juga penting untuk dimiliki. Penggunaan microphone dimaksudkan untuk menghasilkan kualitas suara yang lebih baik. Karena dalam lingkup Youtube, tak hanya kualitas video yang kamu perhatikan, kualitas audio juga perlu kamu perhatikan. Apalagi jika kontenmu mengandalkan narasi atau banyak dialog di depan kamera.

3. Tripod  

Kamu pernah lihat video amatir yang goyang-goyang? Pasti sebel kan lihatnya. Maka untuk mendapatkan video yang stabil kamu perlu yang namanya tripod. Resiko kamera goyang karena hanya memegang smartphone atau kamera dengan tangan dapat dihindari dengan menggunakan tripod.

tripod untuk youtuber

Menggunakan tripod juga akan memperoleh hasil video yang terlihat profesional sehingga kualitas video amatir bisa dihindari. Kualitas tripod yang disarankan terbuat dari alumunium yang dapat menopang kamera dengan berat hingga 2 kg dan bisa merekam video dengan nyaman dan mudah.

4. Lighting

Memang peralatan lighting sendiri tak begitu penting saat baru memulai membuat konten di Youtube. Tapi sekali lagi menghasilkan video berkualitas tak hanya dari kameranya saja, tapi peralatan pendukung seperti lighting juga sangat dibutuhkan. Tapi jika dana kamu terbatas, sementara bisa gunakan saja lampu jenis LED saja.

5. Komputer atau Laptop

Selain kamera yang wajib punya, komputer atau laptop juga menjadi perangkat yang wajib kamu miliki. Untuk edit video yang sudah kamu buat, kamu harus punya komputer atau laptop, untuk upload video ke Youtube juga tentu tidak cukup dengan smartphone saja. 

Apalagi jika konten YouTube kamu akan membahas soal game, peralatan Youtuber yang sangat disarankan adalah Laptop Gaming, seperti HP Pav Gaming 15-dk0043TX Black, karena processing power laptop buat main game lebih andal dibanding yang memiliki fitur pas-pasan.

HP Pav Gaming 15-dk0043TX ini punya sederet keunggulan. Laptop gaming ini memang didesain khusus untuk membidik segmen entry-level, tapi masih tetap mempertahankan performa gaming yang terbilang tinggi di kelasnya. Laptop ini juga punya rancangan lubang ventilasi pembuangan panas yang berukuran besar khas laptop gaming. 

Pada sisi bodi kanan terdapat jack audio, dua port USB 3.1 Gen 1 Type-A dan port untuk power adapter. Sisi kiri tersedia port HDMI, USB 3.1 Gen 1 Type-A, RJ45, USB 3.1 Gen 2 type-C dan slot kartu memori SD. Layar HP Pavilion Gaming 15 dk0043t membawa layar IPS 15.6 inci yang resolusinya Full HD. Untuk sektor audionya, HP melengkapinya dengan speaker dari Bang & Olufsen. Speaker ini mampu menghadirkan suara yang lantang dan terasa bertenaga.

Pada sektor keyboard, HP Pavilion Gaming 15 menanamkan keyboard full size dengan numpad di sebelah kanan. Tombol keyboardnya berukuran cukup besar dan jarak antar tombolnya sangat pas. Setiap tombolnya sangat nyaman saat ditekan. Performa lebih bertenaga dengan Intel Core i7-9750H, RAM 8GB dan kartu grafis dengan Nvidia GeForce GTX 1660Ti.

Sekali lagi untuk mendapatkan produk-produk IT berkualitas terutama laptop gaming canggih seperti HP Pavilion Gaming 15 ini, kamu bisa mengunjungi toko online rajait.id yang punya berbagai macam peralatan untuk menunjang kamu sebagai Youtuber. Selain produknya, di rajait kamu bisa dapatkan tips teknologi terkini dengan mengakses https://blog.rajait.id

Itulah 5 peralatan YouTuber yang perlu kamu butuhkan. Semoga impian dan targetmu untuk menjadi konten kreator di Youtube bisa  mendapatkan hasil terbaik dan tentu bisa memberikan dampak positif untuk subscriber kamu ya.

Yuk dapatkan update info-asik.com dengan cara Like Facebook Fanpage dan Follow Twitter kami.

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya Yuk : »

Tags | | | |

Leave a Reply

Silahkan Komentar dengan kata-kata yang sopan.
Spam sudah pasti di hapus ya.