Perilaku dan aktivitas di segala bidang kembali berubah karena diberlakukannya PSBB terutama di ibu kota Jakarta, hal ini dilakukan karena tingkat penularan Covid19 yang semakin meningkat. Masyarakat diminta untuk sebisa mungkin di rumah saja dan tentu membatasi aktivitas keluar rumah. Bekerja dan beribadah dihimbau tetap di rumah.
Tapi yang menarik dengan kembalinya PSBB ini, kebutuhan produk seperti misalnya pada kategori kesehatan dan kecantikan yang dijual secara online meningkat secara permintaan. Hal tersebut membuat beberapa produk kesehatan mengalami kenaikan harga yang tinggi.
Stok barang yang menipis menjadi alasannya. Permintaan yang sedang tinggi contohnya vitamin, masker dan hand sanitizer. Toko online kesehatan memang sedang banyak dicari produknya, karena selain praktis juga menghemat waktu, bayangkan jika Anda membelinya langsung ke apotek jelas ini akan memakan waktu, biaya serta resiko tertular saat berada di keramaian.
Merespon tantangan ini, PT SehatQ Harsana Emedika yang memang sudah dikenal karena informasi aktual dan terpercaya seputar kesehatan di website SehatQ. SehatQ akhirnya membuat platform toko online kesehatan di websitenya, bernama Toko SehatQ hadir untuk memenuhi permintaan pasar yang memang sedang tinggi saat ini.
Layanan Toko SehatQ
Toko SehatQ melayani pembelian obat (obat bebas, terbatas, resep maupun tanpa resep), perlengkapan medis, produk kecantikan dan perawatan tubuh, makanan dan minuman bernutrisi, hingga kebutuhan ibu hamil dan menyusui.
Pengguna cukup meng-klik produk kesehatan dan kecantikan yang dibutuhkan dan barang yang dibeli akan diantar. Serta transaksi via online. Toko SehatQ berusaha agar keperluan masyarakat terhadap produk kesehatan terpenuhi karena selain harga yang terjangkau aksesnya pun mudah karena via aplikasinya juga bisa.
Berbekal kompetensi mulai dari manajemen, staff dan konsultan kesehatan yang berpengalaman. Perlu diketahui juga bahwa Toko SehatQ hanya menjual produk yang telah mengantongi izin resmi BPOM. Toko SehatQ juga memastikan bahwa semua produk yang dijual dijamin keaslian, kualitas dan garansi uang kembali.
Buat yang mau lebih hemat bisa cek menu promo yang tersedia di website dan aplikasi. Promonya pun sangat banyak dan beragam. Sebagai bagian dari pelayanan, pengguna juga bisa menggunakan fitur chat konsultasi secara Gratis. Toko SehatQ siap melayani pertanyaan secara online dan selanjutnya memberi rekomendasi produk. Sekali lagi SehatQ menjamin kualitas dan mengedepankan kepuasan pelanggan.
Selain menjual produk kesehatan dan kecantikan, Toko SehatQ juga menghadirkan layanan kesehatan yang sedang banyak orang cari yaitu Rapid Test Covid19 dan PCR Swab Test Covid19. Melalui website dan aplikasinya, Anda bisa melakukan pendaftaraan atau booking terlebih dulu sebelum melakukan test Covid19. Untuk lebih lengkapnya mengenai layanan ini bisa langsung cek di websitenya ya.
Ada penawaran menarik untuk Anda yang baru pertama kali belanja di Toko SehatQ, Anda akan mendapatkan diskon sebesar 30 ribu dengan pembelian minimal 100 ribu saja. Selain itu ada juga promo gratis ongkir hingga 20 ribu rupiah. Dengan harga produk-produknya yang terjangkau ditambah promo akan semakin lebih hemat lho.
Cara belanja di aplikasi Toko SehatQ
• Setelah download aplikasi daftar terlebih dahulu
• Kemudian masuk dan pilih menu “Toko” di sebelah kiri HP Anda
• Lalu ketik atau pilih produk yang ingin Anda order
• Klik produk yang sudah Anda pilih
• Masukkan ke Keranjang pada produk pilihan Anda
• Klik “Lihat Keranjang” di bagian bawah layar untuk menyelesaikan pembelian
• Klik “Gunakan Voucher” gunakan kode "TEMANQ" untuk dapat potongan 30 ribu atau "ONGKIRQ" untuk dapat potongan gratis ongkir
• Cek kembali pesanan Anda. Lalu klik “Beli”
• Isi alamat dengan benar
• Kalau sudah, klik “Pilih Pengiriman” untuk memilih jasa ekspedisi
• Pilih “Lanjutkan Pembayaran” untuk menyelesaikan pembelian
• Lalu pilih Metode Pembayaran
• Selesai! Pesanan Anda akan segera diproses dan dikirim ke alamat Anda, tinggal tunggu saja deh.
Semoga ulasan mengenai Toko SehatQ ini bisa menjadikan referensi terbaik untuk Anda yang membutuhkan produk-produk kesehatan berkualitas dengan harga terjangkau ditambah dengan promonya yang menarik.